Dosen FSI Mengikuti Orientasi/Bimbingan OJS Kopertais Wilayah XI Kalimantan tahun 2018

Berita

Pada tanggal 25 Agustus 2018, bertempat di Hotel Rattan Inn, dilaksanakan Orientasi/Bimbingan OJS Kopertais Wilayah XI Kalimantan. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan dari Perguruan Tinggi di bawah naungan Kopertais XI, di antaranya Fakultas Studi Islam UNISKA Banjarmasin, STAI Al-Falah, STIQ Amuntai, dan yang paling jauh yaitu STIT SYAM Bontang, Kalimantan Timur. Fakultas Studi Islam UNISKA Banjarmasin diwakili oleh Bapak Parman Komaruddin, M.H.I dan Bapak Muhammad Iqbal Ansari, M,Pd.I.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Prof. Mujiburrahman, MA, selaku Koordinator Kopertais XI, yang didampingi oleh Bapak Dr.Hilmi Mizani selaku Sekretaris.

Dalam acara tersebut, Prof. Mujiburrahman menyampaikan bahwa terdapat 3 fungsi dari Open Journal System (OJS), yaitu dokumentasi, diseminasi, dan sertifikasi. Dengan adanya OJS ini, semua hasil penelitian akan terdokumentasi secara online, sehingga catatan penelitian itu tidak akan hilang, dapat dibaca oleh kalangan luas, dan pelacakan terhadap plagiasi akan lebih mudah. Dengan proses tersebut, penulis yang berhasil menerbitkan tulisannya dijurnal akan mendapatkan pengakuan yang kemudian disebut dengan tersertifikasi.

Kegiatan ini diisi dengan materi Penerbitan Karya Ilmiah oleh Bapak Dr. Irfan Noor dan coaching clinic pengelolaan OJS oleh Bapak Imaduddin, M.Psi.

Tinggalkan Balasan