Latihan Dasar Keorganisasian Mahasiswa HMPS PGMI UNISKA 2019

Berita

Kegiatan Latihan Dasar Keorganisasian merupakan agenda tahunan HMPS-PGMI dalam rangka mempersiapkan kader yang berintegritas dan loyalitas dalam berorganisasi dengan semangat kebangsaan dan bingkai keislaman sesuai dengan tema yang diusung acara ini.

Kegiatan LDKM ini diselenggarakan pada Jum’at, 20 Desember hingga Minggu, 22 Desember 2019. Bertempat di Lapangan Kecamatan Martapura Kota dengan  jumlah peserta sebanyak 23 orang, terdiri atas mahasiswa Uniska Banjarmasin dan Banjarbaru. Pelepasan peserta dari Banjarmasin dimulai dengan sambutan yang disampaikan oleh Ketua umum terpilih yaitu saudara Fikri Haikal dan dilanjutkan oleh Wakil prodi PGMI yaitu Bapak Fahmi serta Bapak H. Abdul Hafiz, M.Pd selaku Wakil Dekan III.

Adapun transportasi yang digunakan oleh para peserta adalah bis sekolah Uniska dan untuk barang bawaan diangkut menggunakan mobil pick up. Sedangkan panitia menggunkan sepeda motor masing-masing. Peserta dan panitia laki-laki menunaikan shalat jum’at terlebih dahulu di Banjarbaru sebelum akhirnya kembali berangkat menuju Martapura. Kegiatan kembali berlanjut memasuki pembukaan dengan penyampaian sambutan oleh ketua umum, kemudian saudara Ahmad Suriansyah sebagai ketua pelaksana, dan pembacaan ayat suci Al-qur’an oleh saudara Ahmad Rasyid, serta doa yang dibacakan saudara Ali Haidir hingga perkenalan panitia dengan peserta.

Malam harinya, peserta diberikan materi tentang Kepemimpinan dan Keorganisasian sebagai bekal utamanya dalam mengikuti sebuah organisasi. Materi ini disampaikan oleh alumni HMPS-PGMI yaitu saudara Qomaruzzaman yang dulunya pernah menjabat sebagai ketua umum periode 2017-2018. Pada pukul 03.30 dini hari, peserta sudah bangun guna melaksanakan sholat tahajud.

Hari kedua dimulai dengan sholat subuh berjamaah hingga kemudian dilanjutkan dengan senam bersama dan sedikit game. Ada cukup banyak materi yang diberikan pada peserta hari ini, diantaranya materi mengenai Manajemen Keuangan yang disampaikan oleh saudari Lidya Raudatun Nafisah, juga materi Proposal dan Surat oleh saudari Mila Safitri, serta materi Lobbying oleh saudara Muhammad Hadi. Materi kembali dilanjutkan seusai ishoma, kali ini ada saudari Nur Syifa Khairina sebagai pemateri dalam hal Manajemen Konflik serta materi Pengembangan Proker yang dibawakan oleh saudari Khalifah.

Malamnya, ada say hallo dengan para alumni HMPS-PGMI, perwakilan HMP Ekonomi Syariah, Ketua dan Wakil BEM Universitas serta Oraganisasi kampus lain yang hadir sebagai undangan, diantaranya HMJ PGMI UIN Antasari Banjarmasin dan HIMAGUSDA STKIP PGRI PGSD Banjarmasin. Acara dilanjutkan dengan api unggun dan lomba yel-yel serta tak ketinggalan pensi dari peserta. Tak hanya sampai di sana, selepas istirahat sejenak, peserta kembali dibangunkan untuk mengikuti jurit malam.

Pada hari ketiga, ada outbond dan makan bersama antara panitia dan peserta. Pengukuhan dilaksanakan usai sholat dzuhur dan dilanjutkan dengan persiapan untuk pulang.

Pada hari ketiga, ada outbond dan makan bersama antara panitia dan peserta. Pengukuhan dilaksanakan usai sholat dzuhur dan dilanjutkan dengan persiapan untuk pulang.

Tinggalkan Balasan