BTalk bersama FSI UNISKA dengan Tema Ekonomi Syariah Solusi di Masa Pandemi

Berita

Hampir dua tahun wabah Corona melanda Negeri ini. Dampaknya hampir terjadi pada semua sektor, terutama perekonomian. Pemerintah di satu sisi mempertimbangakn dampak kesehatan, namun di sisi lain juga mempertimbangan dampak ekonomi selama pandemi ini. Di tengah pandemi ini, Ekonomi Syariah semakin terlihat. Terbukti dari hadirnya Bank Syariah Indonesia (BSI) yang menurut pemerintah bisa menjadi solusi dalam permasalahan masyarakat di Indonesia yang mayoritas muslim. Artinya, apakah Ekonomi Syariah merupakan solusi di masa pandemi ini? Bagaimana ekonomi syariah mengatasinya? Apa yang ditawarkan kepada masyarakat dan pemerintah?

Saksikan perbincangan mengenai masalah ini bersama Wakil Dekan I Fakultas Studi Islam Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari, Rahmatul Huda SEI, MI, dan Dosen Prodi Ekonomi Syariah Fakultas Studi Islam Uniska MAB, M Qoshid Al Hadi SHI, ME di program BTalk Banjarmasin Post Bicara Apa Saja . Program ini akan ditayangkan live di kanal Youtube Banjarmasin Post News Video, Instagram Banjarmasin Post dan Facebook BPost Online, Kamis 12 Agustus 2021 pukul 16.00 Wita. Perbincangan juga diterbitkan di koran BPost dan banjarmasinpost.co.id.