Semenjak hari senin, tertanggal 20 Juni 2022, kantor utama Fakultas Studi Islam Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari dipindah ke Lantai Dasar Gedung E Kampus 1 Banjarmasin. Posisinya adalah seberang Mesjid Kampus UNISKA atau sisi sebelah kiri kampus UNISKA Banjarmasin. Kantor Dekanat, Ketua Prodi, dan kantor urusan administrasi semuanya dipindah ke ruangan baru.
Setiap urusan yang menyangkut perkuliahan dan urusan akademik lainnya dilakukan di kantor yang baru dengan jadwal yang sama, yaitu antara pukul 09.00 hingga 14.00 WITA.