PERINGATAN ISRA MI’RAJ & HAUL GURU SEKUMPUL 2025

Berita

Pada hari Minggu, 2 Februari 2025, Kajian dan Dakwah Kampus (KDK) Al Karomah UNISKA MAB telah mengadakan acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul di Masjid KH. Gusti Abdul Muis UNISKA. Acara ini mengusung tema:

“Memupuk Ukhuwah Islamiyah dengan Memetik Hikmah dari Perjalanan Isra Mi’raj Rasulullah dan Perjalanan Dakwah Guru Sekumpul sebagai Peningkatan Iman dan Keteladanan.”

Acara ini berkolaborasi dengan Ormawa Fakultas Studi Islam (FSI), yaitu DPM FSI, BEM FSI, HMP HES, HMP Eksya, dan HMPS PGMI. Peringatan ini dihadiri oleh mahasiswa dan delegasi ormawa, dengan menghadirkan penceramah Al Ustadz Abdullah Fikri.

Kegiatan berlangsung khidmat, diawali dengan maulid Habsyi, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan panitia, ceramah agama, serta doa bersama. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat meningkatkan keimanan, mempererat ukhuwah Islamiyah, dan meneladani perjuangan Rasulullah SAW serta Guru Sekumpul dalam berdakwah.